Nama
lengkap saya adalah Muhammad Andre Oktaviana. Dirumah dan di kampus teman-teman
saya memanggil nya dengan sapaan andre. Saya lahir di Kota Serang, 02 Oktober
1997. Saya anak pertama dari dua bersaudara. Ayah saya bernama Maulana
Hasanudin dan Ibu saya bernama Yeni Yulianingsih.
Ayah
saya bekerja sebagai wirausahawan, sedangkan ibu saya adalah seorang ibu rumah
tangga. Saat ini saya tinggal di perumahan. Grya Permata Asri blok E10 no.22
kel. Dalung Kec. Cipocok Jaya Serang-Banten. Saya masih tinggal bersama
orangtua dan adik saya. Adik saya satu-satunya bernama Bella Nabiilah
Gusniarti, sekarang ia sekolah di SMPN 4 Kota Serang.
Saya
memualai pendidikan pada tahun 2002-2003 di TK Artha Kencana, lalu setelah itu
saya melanjutkan ke SDN 03 Kota Serang pada tahun 2004-2009, setelah lulus dari
SD saya melanjutkan ke jenjang
pendidikan SMP, tepatnya di SMPN 7 Kota Serang pada tahun 2010-2012,
kemudian lulus dari SMP saya melanjutkan ke bangku SMA, tepatnya di SMAN 2 Kota Serang tahun 2013-2015.
Setelah
lulus dari SMA, saya melanjutkan pendidikan saya di Universitas Sultan Ageng
Tirtayasa (UNTIRTA) dengan menganbil jurusan Ilmu Komunikasi dengan konsentrasi
Jurnalistik.
Didalam
lingkungan kampus saya bergabung di UKM Olahraga dan Fisip Voice. Bergabungnya
saya ke UKM Olahraga yak arena saya suka dibidang olahraga khususnya sepakbola,
dan bergabungnya saya di Fisip Voice karena saya juga suka bernyanyi. Untuk
prestasi di UKM Olahraga ketika itu berhasil membawa Untirta menjadi Juara Umum
POMDA BANTEN pada tahun 2016, dan untuk Fisip Voice hanya sebatas mengisi acara
seminar yang di laksanakan oleh mahasiswa FISIP Untirta.
Untuk
komunitas diluar kampus saya tergabung di Viking Serang Banten. Diamana
komunitas ini dibentuk untuk seluruh masyarakat yang ada di Serang yang suka
terhadap Persib Bandung. Komunitas ini bukan hanya sekedar melakukan tour
ketika Persib bertanding, melainkan ada kegiatan lainnya, seperti pembagian
takjil ketika bulan puasa, dll.
Menurut pendapat Febri
saya itu orangnya baik, periang dan mudah bergaul.